Jumat, 30 Oktober 2015

MELAKUKAN KONEKSI INTERNET VIA ISP

 Melakukan Koneksi Internet via ISP



 Hasil gambar untuk GAMBAR KONEKSI INTERNET



Pada saat mendaftar untuk mendapatkan layanan internet di ISP, kamu akan mendapatkan user name dan password serta nomor dial ISP tersebut. Setelah modem dan komponen network terinstal serta setting dial up selesai dilakukan, kamu dapat segera mengakses internet melalui ISP tersebut. Dalam hal ini kamu menghubungi (men-dial) nomor telepon ISP melalui komputermu. Biasanya pihak ISP memberikan panduan teknis dan instalasi peralatan untuk akses internet pada pelanggannya.
Berikut ini ditunjukan langkah-langkah mendial ISP langganan untuk mendapatkan akses internet pada Windows XP.
  1. Klik dua kali ikon D~Net pada desktop. Jika belum ada, buatlah dulu shorcut tersebut agar lebih praktis mengaksesnya. Atau klik Start => Connect To => D~Net 
  2. Jendela Connecting D~Net akan terbuka. Ketikkan User name dan Password kamu, kemudian klik tombol Dial
  3. Berikutnya, tunggulah sementara modem melakukan dial ke D~Net
  4. Tunggu sampai selesainya proses verifikasi username dan password
  5. Pada saat koneksi telah tersambung, akan muncul ikon komputer dengan dua layar yang berkedip pada windows taskbar (systray)
  6. Kamu telah berhasil tersambung dengan ISP kamu (D~Net)
  7. Dengan mengklik dua kali ikon komputer tadi (ikon jaringan/ network), kamu dapat melihat detail koneksi dan disitu juga untuk memutuskan koneksi, dengan cara klik tombol Disconnect
Secara garis besar, terdapat beberapa cara untuk mendapatkan akses internet. Untuk akses internet langsung dari komputer ke internet, kamu harus berhbungan dengan penyedia layanan internet (ISP). Jika spesifikasi komputer kamu sudah memenuhi syarat dan juga sudah memiliki saluran telekomunikasi, kamu dapat segera menghubungi ISP untuk mendapatkan layanan akses internet. Koneksi antara komputermu dengan ISP dapat menggunakan berbagai saluran telekomunikasi seperti Saluran Telepon, ISDN, HDSL, SDSL, ADSL, VDSL, IDSL, VSAT, Radio Paket, TV Kabel, Kabel Listrik, Teknologi WAP, GPRS, WiFi. Perlu diketahui bahwa modem untuk akses internet dial up menggunakan saluran telepon biasa.
SUMBER  http://ukhtineilulfitri.blogspot.co.id/2011/11/tata-cara-penyambungan-internet-melalui_08.html

MENGINSTAL MODEM DIAL- UP

Menginstal Dial Up Networking Pada Windows XP

Materi ini adalah materi lanjutan dari Tata Cara Penyambungan Internet Melalui ISP. Materi itu dapat dibaca lagi di sini. Setelah kita bisa menginstal modem pada komputer kita, maka kita perlu mendaftarkan komputer kita pada salah satu ISP. Berikut adalah langkah-langkah yang harus kita jalankan, yaitu :
  1. Klik Start > Control Panel
  2. Jendela Control Panel terbuka, klik Network and Internet Connection
  3. Selanjutnya klik Network Connection
  4. Jendela New Connection Wizard akan terbuka dan klik tombol Next
  5. Pilih Connect to the Internet dan klik tombol Next
  6. Pilih Set up my connection manually dan klik Next
  7. Pilih Connect using a dial up modem dan klik Next
  8. Ketikkan nama ISP pada kotak ISP Name yang ada dan klik Next
  9. Ketikkan  Nomor dial up atau Phone number
  10. Ketikkan User name dan Password sesuai dengan ISP yang kita pakai
  11. Centang Add a shortcut to this connection to my desktop bila ingin menampilkan shortcut pada desktop
  12. Klik tombol finish.
Sampai di sini seting atau pengaturan kita sudah selesei dan komputer siap diajak untuk surfing sepuasnya.

SUMBER  http://risqk.blogspot.co.id/2013/11/menginstal-dial-up-networking-pada.html

Instalasi modem


Cara Instalasi Modem

1. Pasang modem pada portnya (ISA, PCI atau Com/DB9) tergantung jenis modem yang anda miliki.
2. Windows akan otomatis mendeteksi adanya pemasangan device baru , biarkan saja sampai dia meminta kita memasukkan CD Driver.
3. Masukkan CD Driver penyerta dari vendor , pada situasi tertentu komputer akan langsung menginstalasi driver Modem dari CD yang anda masukkan.
4. Kalau ternyata tidak otomatis maka arahkan pencarian driver ke CD.



SUDAH TERPASANG

1. Masukkan CD Driver , jalankan SETUP.exe yang ada pada CD anda.
2. Jika tidak kelihatan langsung cari ke folder DRIVER / Eng (English).
3. Cara manual :


  • Masuk ke CONTROL PANEL cari SYSTEM pilih DEVICE MANAGER (lihat gambar dibawah).




  • Pilih modem anda yang masih "bandel" yang ditandai dengan tanda tanya di depannya (lihat gambar dibawah).


  • Klik kanan lalu pilih Update Driver dan Pilih Advance terus arahkan ke CD Anda ... cari driver ... eng ... dan NEXT ... NEXT lagi ...



  • Konfigurasi Account anda di ISP dan Internet Ready.

Agar tidak lupa simpan cara Koneksi Internet dengan Telkomnet ini dengan baik.
Cara membuat koneksi ke Internet :
1. Masuk ke Control Panel lalu pilih NETWORK CONECTION , lihat gambar dibawah (tanda Panah).


2. Pilih Create New Network Conection



3. Klik Next lalu Pilih Connect to The Internet lalu klik Next lagi.


4. Pilih Set Up my connection manually lalu klik Next.


5. Pilih Connect using dial up modem.


6. Isi dengan telkom lalu klik Next.


7. Isi dengan 080989999 lalu klik Next.


8. Isi dengan telkomnet@instan dan isi password dengan telkom (pada tanda bulatan hitam).


9. Isi tanda rumput pada Add a shortcut to this connection to my desktop lalu klik Finish.


10.Selesai deh , siap menuju browsing ke Internet.



  • Ok cukup sekian tutorial tentang Cara Instalasi Modem dari Blog Kumpulan Software ini.

Semoga bermanfaat . . . !!!
 
SUMBER  http://dhecundoank.blogspot.co.id/2012/11/cara-instalasi-modem.html

Jumat, 23 Oktober 2015

Tata Cara Memperoleh Sambungan Internet

Tata Cara Memperoleh Sambungan Internet

A. Agar komputer dapat tersambung ke Internet dapat digunakan melalui beberapa cara:
1. Dial up yaitu Koneksi internet melalui kabel telpon rumah dengan modem analog.
Contohnya Telkomnet instan
2. ADSL yaitu koneksi internet melalui kabel telpon rumah dengan menggunakan modem ADSL contohnya Speedy.
3. Kabel data Modem HP yaitu koneksi internet menggunakan kabel data ke HP yang sudah memiliki fasilitas GPRS.
4. Bluethoot Modem HP yaitu koneksi internet melalui bluethoot yang tersambung ke HP yang sudah memiliki fasilitas GPRS.
5. USB Wirless modem GSM/CDMA yaitu koneksi internet menggunakan perangkat USB modem yang diisi dengan kartu seluler GSM atau CDMA.
6. WIFI yaitu koneksi internet melalui jaringan WIFI pada lokasi tertentu yang terdapat Hotspot area.
7. Wirless LAN yaitu koneksi internet menggunakan antena khusus tanpa kabel(Wave LAN) yang di hadapkan ke ISP.
8. V-SAT yaitu koneksi internet menggunakan parabola yag di hadapkan ke satelit untuk memperoleh sambungan internet.
9. PCMCIA yaitu koneksi internet menggunakan perangkat PCMCIA yang digunakan pada laptop.
10. Modem UHF yaitu koneksi internet malalui antena UHF .
11. Modem Power yaitu koneksi internet melalui kabel listrik dari PLN.
B. Perangkat Keras Yang Digunakan Untuk Koneksi Ke-Internet
 Untuk dapat mengakses Internet kita membutuhkan beberapa perangkat keras diantaranya adalah :
1. Komputer/Notebook
Di sarankan komputer yang digunakan untuk koneksi ke Internet memiliki spesifikasi minimal sebagai berikut :
*Prossesor Pentium 2 (350MHz), minimal prossesor 486
*RAM (Memory computer) 128 Mb, minimal 16Mb
*Harddisk 10Gb
*Monitor yang mendukung resolusi minimal 800×600 pixel
* Sistem Operasi Linuk, windows 98 atau windows XP
2. Modem (Modulator-Demodulator)
Dengan Modem memungkinkan sebuah komputer terhubung ke jaringan Internet. Modem merupakan alat yang mampu mengubah sinyal Digital menjadi sinyal Analog, sinyal analog inilah yang ditransmisikan melalui kabel telepon. Selanjutnya sinyal analog tersebut diubah kembali menjadi sinyal Digital, sinyal digital inilah yang diterima oleh komputer. Ada dua jenis modem yaitu Modem Internal (di pasang di dalam CPU) dan Modem External (Di pasang di luar CPU)
3. Jaringan Telepon Kalbe
Jaringan telepon kabel merupakan media penghubung antara komputer dengan jaringan Internet.
 4. Kabel dan Konektor, untuk Jaringan Telepon Kabel maka kita membutuhkan Kabel penghubung yaitu kabel RJ-11. Sedangkan untuk handphone harus menggunakan kabel data bawaan dari handphone tersebut.
5. Telepon Celluler (Handphone/HP)
Dapat dihubungkan ke jaringan Internet dengan beberapa cara yaitu, dengan kabel data, bluetooth atau infrared.
6. Bluetooth, alat untuk mentransmisikan data dengan menggunakan gelombang radio pada frekuensi tertentu.
7. Infrared, alat untuk mentransmisikan data dengan gelombang sinar infra merah.
Pada prakteknya tidak semua alat yang tersebut di atas digunakan secara sekaligus, tetapi kita hanya membutuhkan beberapa alat saja tergantung bagaimana cara kita koneksi ke Internet. Koneksi ke Internet dapat dilakukan dengan beberapa cara yaitu :
1. Menggunakan JaringanTelepon Kabel
2. Menggunakan Jaringan GPRS pada HP
3. Menggunakan Jaringan Televisi/TV-Kabel
4. Menggunakan Jaringan WIFI (Wirelles Fidelity)
5. Menggunakan Jaringan WARNET (Warung Internet)
C. KECEPATAN AKSES INTERNET
Ada beberapa hal yang mempengaruhi kecepatan akses internet, salah satunya adalah Modem yang kita gunakan.
1. Modem Internal/External
Modem Jenis ini yang digunakan untuk menghubungkan komputer ke internet melalui jaringan telepon kabel. Modem Jenis ini memiliki kecepatan 33kbps s/d 56kbps.
2. Mobile Modem
Salah satu bentuk dari modem external, Tetapi menggunkan teknologi GPRS/3G/3,5G untuk mentransmisikan data. Modem jenis ini di desain secara khusus menggunakan SIM CARD baik GSM ataupun CDMA dan memiliki kecepatan 480kbps. Koneksinya ke komputer menggunakan USB.
3. Handhone Modem (Modem yang ada di dalam Handphone)
Teknologinya sama dengan Mobile Modem, hanya cara koneksi ke komputer yang berbeda. Jika menggunakan Kabel data kecepatannya 480kbps dan jika menggunakan bluetooth hanya 115kbps.
4. Kecepatan Akses GPRS adalah 115kbps. Dikenal dengan teknologi seluler generasi ke 2
5. Kecepatan Akses 3G merupakan teknologi seluler generasi ke tiga yang ditandai dengan hadirnya UMTS(Universal mobile Telecomunication System), dalam kondisi stabil memiliki kecepatan akses 2Mbps
6. Kecepatan Akses 3,5G merupakan pengembangan dari teknologi UMTS yaitu teknologi HSDPA(High Speed Downlink Packet Access) yang memiliki kecepatan akses 3,6mbps s/d 7,2Mbps

Sumber  https://tyasty.wordpress.com/2011/12/04/tata-cara-memperoleh-sambungan-internet/